Home » Game » Sejarah » Siapa El Clasico di Asean?? (Seteru Suporter)
Siapa El Clasico di Asean?? (Seteru Suporter)
Kamis, April 16, 2015 |
Diposting oleh
nunuinux |
Edit Entri
pertarungan tim-tim sepakbola negara asean sudah sama kita tahu ada di Piala AFF atau yg dulu kita kenal Piala Tiger yang dimulai pertama pada tahun 1996 di Singapura. Pada kejuaraan tersebut pertama digelar, Thailand berhasil merebut juara setelah mengalahkan Malaysia dengan skor 1-0 di final.
Dari tahun 1996 sampai 2014 ada 5 tim besar negara asean yg selalu hadir di laga puncak untuk menjadi tim terbaik di Asean.
Yaitu Thailand,Singapura,Malaysia,Vietnam, dan Indonesia.. dan dari negara2 itu ada negara yang 4 kali kefinal namun sampai aff 2014 ini masih belum merasakan gelar juara sepakbola asean,
yap bukan lain dan tidak bukan adalah Negara Kesatuan Republik Indonesia..
lalu pertandiangan dua tim mana yang pantas disebut Elcasico Asean?
yang bisa disebut sebagai Elcasico Asean?? kalau di turut dari sejarah pertemuan di piala aff/piala tiger pertarungan antara Thailand dan Indonesia adalah dual kekuatan klasik di asean, pada perebutan tempat ketiga tahun 1998 dimenangkan oleh Indonesia dengan adu pinali setelah di perpanjangan waktu skor kedua negara adalah 3-3, lalu Pada Piala Tiger 2000 & 2002 terjadi final yang semuanya dimenangkan Thailand setelah berturut-turut mengalahkan Indonesia di final. Sejak Piala Tiger 2002 Piala Tiger mulai diselenggarakan di dua negara.
Lalu apakah pertandingan antara Timnas Indonesia dan Timnas Thailan bisa desebut dengan El Clasico Asean?? Untungnya Tidak, El Clasico bukan terus menerus tentang pertandingan sengit antara dua tim yg ada dilapangan namun juga melibatkan dua Suporter.
thailand fans di indonesia |
ungkapan dari supporter thailand |
Thailand & Indonesia Friends Forever |
Boleh dibilang persahabatan dua suporter ini mirip dengan persahabatan The Jak dan Aremania, atau Bonek dengan Viking.
Kejadian Unik pernah terjadi ketika Vietnam kalah atas Indonesia di piala AFF U19 2013, kedua suporter (Indonesia-vietnam) pernah Keyboad War atau perang kata2 di dunia maya(Internet) suporter Vietnam menyebut indonesia bermain Silat(Bela diri) bukan Sepakbola, namun indonesia mendapat kekuatan tambahan dari Suporter Thailand yang ikut mengetroll Suporter Vietnam yang selalu membanggakan timnas u19'nya..
Lalu Siapasih El Clasico di Asean?? Mari kita coba melihat Tim lain diasean, gue lanjut ke Malaysia dan Vietnam. Malaysia pernah 3 kali berada di laga Puncak dan Vietnam 2 kali namun kedua tim ini belum pernah bertemu di laga final, dari sini kedua Suporter boleh dibilang adem ayem, namun tidak adem ayem juga sih. di Leg Pertama Semi Final Piala Suzuki AFF 2014 Suporter Vietnam diserang oleh Hooligan Malaysia.
Namun Setelah Pertandingan yang diakhiri skor 1-2 yang dimenangkan oleh Timnas Vietnam ini Suporter Malaysia melakukan timdakan positif dengan ramai2 meminta maaf melalui dunia maya
dan diterima permintaan maaf Suporter Malaysia oleh Vietnam, di leg kedua pun 11 Desember 2014 Ultras Malaya (UM07) disambut baik oleh Suporter Vietnam dan jalannya pertandingan berlangsung dengan damai.
Kedua fans saling menyerukan semangat perdamaian di partai semifinal kedua di My Dinh Stadium
namun sayang tim tuan rumah harus kalah 2-4 dan membuat Vietnam gagal melaju ke Final AFF 2014, Seandainya terjadi Vietnam Melawan Thailand difinal maka tak dipungkiri lagi akan menjadi laga panas Final AFF14 karena kedua Suporter/fans baik Vietnam dan Thailand Sering Keyboard War atau perang kata2 didunia maya, dan ternyata bukan Indonesia dan fans Malaysia saja yang juga sering perang kata2 di dunia maya bukan hanya di dunia maya distadion pun juga pernah terjadi bentrok antar Suporter.
secara scema seteru Suporter di asean bisa dibilang sebagai berikut:
Lalu yang jadi inti postingan ini Siapa El Clasico di Asean?? bagaimana dengan Singapura?? Singapura sendiri dari tahun 1996 sampai 2014 sudah 4 kali melaju ke final dan empat-empatnya mendapatkan titel sebagai juara sepakbola asean satu kali melawan Indonesia dan Vietnam di 1998 dan 2004, dan dua kali melawan Thailand di 2007 dan 2012. walaupun National Stadium di Kallang Singapura memiliki kapasitas 50ribu lebih kursi tapi animo masyarakat singapura terhadap sepakbola tidak begitu besar dibandingkan dengan empat negara lain, karena olahraga favorit di singapura diurutan pertama masih Basket lanjut Bodybuilding, Sailing Selanjutnya sepakbola.
Lanjut soal El Clasico Asean, menurut gue tiap2 negara atau person pasti punya pandangan pertandingan mana yang bisa dijadikan sebagai El Clasico Asean.
gue punya teman dari Thailand dan dia berkata The Real El Clasico Asean adalah Indoneisa VS Malaysia, lalu gue jawab menurut gue pribadi Indoneisa VS Malaysia Derbi Nusantara namun fans Malaysia juga ada yg bilang Derby Serumpun. gue sendiri kurang setuju dengan nama itu karena kalau serumpun pasti yang dimaksud adalah ras melayu, dan di Indonesia memiliki banyak ras yang saling bersaudara disini seperti ras Bugis, Banjar, Jawa, Melanesia, dan lain2..
Lalu apa pandangan gue terhapap Seteru Suporter di Asean?? menurut gue pressure Suporter itu lumrah jika tidak berlebihan dan itu masih normal tidak normal itu kalau sudah ada darah yang menetes atau nyawa yang hilang secara sia-sia.. dan ingat kita berada dalam satu komunitas Asean harus jaga sikap saling menghormati
Asean Unite |
Red White Army Indonesia, Ultras Garuda, Ultras Thailand, Cheerthai Power, Ultras Malaya, Vietnam
Dipost oleh : nunuinux
Judul : Siapa El Clasico di Asean?? (Seteru Suporter)
Terbit :2015-04-16T01:19:00+07:00
Anda sedang membaca artikel Siapa El Clasico di Asean?? (Seteru Suporter). Jika ingin mengutip, harap memberikan link aktif dofollow ke URL http://wischain.blogspot.com/2015/04/siapa-el-clasico-di-asean-seteru.html. Jika tidak akan diproses secara DMCA Takedown yang tentu saja tidak baik akibatnya bagi blog saudara. Terima kasih sudah singgah di blog ini.
Judul : Siapa El Clasico di Asean?? (Seteru Suporter)
Terbit :2015-04-16T01:19:00+07:00
Anda sedang membaca artikel Siapa El Clasico di Asean?? (Seteru Suporter). Jika ingin mengutip, harap memberikan link aktif dofollow ke URL http://wischain.blogspot.com/2015/04/siapa-el-clasico-di-asean-seteru.html. Jika tidak akan diproses secara DMCA Takedown yang tentu saja tidak baik akibatnya bagi blog saudara. Terima kasih sudah singgah di blog ini.
4.5 401 Siapa El Clasico di Asean?? (Seteru Suporter)
Artikel Terkait :
|
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Terjemahkan
Mengenai Saya
-
Wisnu Priambodo
- The great pleasure in life is doing what people say you cannot do.
1 komentar:
good article
Berkomentarlah dengan bijak dan sopan, Dilarang menggunakan Link Mati, Promo, dll.
boleh dikasih emoticon biar kelihatan unyu-unyu
Emoticon Kode Konversi